Simulasi Tatap Muka 2021

Simulasi Persiapan Tatap Muka 2021

Dalam Upaya mempersiapkan satuan pendidikan dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran Tatap Muka secara New Normal maka dilakukan Simulasi Tatap Muka di satuan Pendidikan hal ini sebagai sosialisasi dan membiasakan warga satuan pendidikan untuk memahami dan melaksanakan semua Protokol Kesehatan yang di tentukan.

Pelaksanaan Simulasi saat ini dilakukan di dua sekolah yaitu SMAN 2 Plus Panyabungan dan SMKN 3 Panyabungan. Dalam Pelaksanaan simulasi hadir Bapak Kacabdis Pahri Siregar, S.Sos di dampingi Bapak Kasi Ketenagaan SMK Marwan Fauzi, S.Sos serta Bapak Kasi Ketenagaan SMA dan PK Al Benny Hevi Damanik, SP, MM dari unsur Cabang Dinas Pendidikan Sidimpuan, Selain itu kegiatan ini juga di dampingi unsur kesehatan dari Puskesms setempat, Perwakilan Orangtua dan Masyarakat.

Dalam kegiatan ini di Simulasi kan bagaimana proses penyabutan Siswa/i saat di gerbang sekolah, lalu proses masuk ke dalam kelas, selama proses pembelajaran di kelas, hingga satu persatu siswa keluar meninggalkan sekolah dan melakukan sterilisasi lingkungan sekolah oleh petugas yang telah di tunjuk.

Pelaksanaan Simulasi ini secara bertahap akan dilakukan juga di semua satuan pendidikan untuk memperkenalkan bagaimana New Normal Masa Pandemi Covid-19 ini, sehingga seluruh warga sekolah di satuan pendidikan benar-benar memahami dan bisa melaksanakan Protokol Kesehatan yang ada dengan baik, dengan tetap mengutamakan faktor Keselamatan dan Kesehatan.

Jadwal Agenda